Sabtu, 26 September 2015

BEEF STEAK ALA CHEEF KIKI






BEEF STEAK ALA CHEEF KIKI :)


Ada kalanya kita ingin praktek masakan ala resto di rumah sendiri yuuk simak resep dari saya. Awal praktek memang hmmm tapi beberapa kali mencoba menjadi wow omami dehh.

BAHAN DASAR

* Daging sapi segar secukupnya, cari yang seratnya kotak atau memanjang. Usahakan jangan bercambur dengan lemak, hingga tekstur saat makan jadi yummy.
* Sayuran -- Wortel, jagung manis, kentang. Wortel potong memanjang rebus dan tiriskan, jagung manis di sisir lantas direbus dan tiriskan, kentang potong memanjang dan goreng hingga matang.
* Bawang putih 6 siung, bawang merah 5 siung, bawang bombay 1 buah.

BAHAN TAMBAHAN

* Garam secukupnya,
* Air secukupnya
* Tepung maizena (atau tepung aci)
* Gula secukupnya
* Merica bubuk secukupnya.
* Saos Tiram
* Saos sambal
* Saos tomat
* Margarin, dan minyak goreng

CARA MEMASAK

Beef Steak

* Iris tipis daging membentuk kotak atau persegi panjang, pukul-pukul menggunakan ulekan hingga memar.
* Merica halus, 3 siung bawang putih, haluskan hingga lumat. Lalu masukkan ke dalam wadah beri garam secukupnya, beri air secukupnya, beri saos tiram secukupnya. Ini untuk merendam daging yang telah memar. Setelah terendam seluruhnya masukkan ke dalam lemari es untuk peresapan bumbu. Diamkan sampai saatnya ingin makan, usahakan fresh hingga semua panas.

* Siapkan panggangan, karena saya tidak punya maka teflon menjadi alternatifnya. Siapkan margarin secukupnya beri minyak goreng sedikit, setelah panas masukkan lembar demi lembar daging ke dalam teflon (sekitar 4 lembar daging) , tutup menggunakan penutup panci. Balik jika saatnya di balik (jangan membolak-balik daging sebab bisa menjadikannya keras)

Saos Steak

* Memarkan 3 siung bawang putih, 5 siung bawang merah, merica bubuk. Memarkan hingga lumat.
* Siapkan penggorengan beri minyak sedikit, jika telah panas tumis bumbu yang telah memar, tambahkan bawang bombay iris tipis, tumis bersamaan, beri sedikit saos tiram dan air. Setelah harum tambahkan air 3 gelas belimbing, garam secukupnya. Jika ingin pedas beri tambahan merica bubuk. Dan siapkan tepung maizena atau aci ke sebuah wadah(campur 3 sendok makan, sesuaikan kekentalan) masukkan dan aduk-aduk hingga mengental.

CARA PENYAJIAN
* Daging yang baru dibakar siapkan pada piring, beri sayur yang telah direbus, dan kentang goreng. Siram dengan saos dan beri saos pedas dan saos tomat sesuai selera. Siapkan untuk keluarga tercinta. SELAMAT MENIKMATI :)

Selasa, 22 September 2015

MUKADIMAH

Assalamuualaikum Warahmatullahi Wabarokatuhu.

Hmm ... kelahiran blog sama dengan kelahiran anak baru, karena pastinya segalanya difikirkan. Mulai merawat dan mengembangkannya, setidaknya selalu ada waktu untuk si blog terisi. Sebenarnya dari dulu banget ingin memiliki, walau sebelumnya saya telah mempunyai mywebmobile namun saya tidak melanjutkan. Karena kurang luasnya jangkauan yang ingin disebar.

Setelah tanya sana, tanya sini akhirnya resmi tanggal 23 September 2015, atau 9 Dzulhijjah 1436 H. Neh blog resmi nongol, dengan alamat blogspot; www.mayamadu.blogspot.com

Semoga dengan kelahiran my blog membuat terpacunya kebiasaan untuk menulis, apapun yang saya tahu, yang saya alami ingin dituliskan. Namun bukan hanya tulisan curhat sampah seperti yang biasa saya lakukan di Facebook (hehhe curcol deh :) )

Visi-Misi; setiap kita melakukan apapun pasti mempunyai tujuan bukan? Nah visi-misi saya pribadi sih ingin mendokumentasikan apa yang terjadi di blog ini, tentunya akan menambah atau memberi wawasan kepada para pembaca yang nantinya kesasar di sini.

Pertukaran Informasi : saya pribadi jika kesulitan mencari sesuatu pasti larinya ke google dan mengarah ke web seseorang untuk mendapat info yang saya cari. Semoga dengan adanya tulisan ini bisa dibaca dan sarana untuk tanya jawab.

Semisal ada kegiatan-kegiatan Sastra entah literasi atau dunia puisi saya juga akan mempublikasikan semampu saya. Minimal saya sendiri yang membaca sebelum orang lain membacanya . Hehehehe :)

Jika ada tanya jawab and keluhan bisa inbox saya atau di Facebook/Page ; MAYA MADU

MALANG, 23 September 2015
Maya Madu